Dunia Satwa
 
Anjing Pahlawan Belanda: Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Hewan (Bahasa Belanda)   


Anjing pencari dan penyelamat menjadi ujung tombak dalam menemukan orang hilang setelah dilanda bencana alam, anak hilang, pejalan kaki terluka dan lainnya, siap pada saat itu. Menyadari keberanian untuk menahan keadaan dan menyelamatkan hidup. Maha Guru Ching Hai, tokoh kemanusiaan, seniman, dan guru spiritual terkenal di dunia, berbicara tentang kekaguman dan kepedulian-Nya terhadap anjing penuh pengabdian ini.

Maha Guru Ching Hai: Dan saya lihat banyak anjing yang mereka digunakan untuk misi penyelamatan. Mereka masuk begitu saja seperti bukan apa-apa, tapi saya prihatin kepada mereka. Anjing itu berjalan di pecahan kaca yang tajam atau hal seperti itu. Bahkan sisa bahan kimia atau hal lain, atau bakteri atau bahaya. Dan ini adalah anjing yang berharga. Mereka telah dilatih selama bertahun-tahun. Dan mereka bahkan mempertaruhkan hidupnya demi siapa pun atas perintah. Anda harus menjaga anjing itu.

Supreme Master TV: Untuk menunjukkan dukungan penuh kasih-Nya untuk anjing pencari dan rekan manusianya, Maha Guru Ching Hai dengan dermawan menyumbang lebih dari US$80.000 untuk tim pencari dan penyelamat di 18 negara, termasuk Australia, Belgia, Kanada, Chili, China, Republik Ceko, Ekuador, Prancis, Korea, Malaysia, Nepal, Selandia Baru, Panama, Filipina, Slovenia, Belanda, Inggris, dan AS. Acara ini tentang salah satu tim pemberani ini, Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Hewan (VRT) dari Belanda.

VRT adalah unit pencari dan penyelamat profesional yang terdiri atas tim anjing yang terlatih dengan baik dan rekan manusianya yang baik. Dimulai dengan sekelompok dokter hewan muda, Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Hewan membantu masyarakat lokal dan pemadam kebakaran dalam mencari orang hilang di daerah pedesaan, ladang, hutan dan bahkan di bawah air.

John Dirkse: Tim Anjing Penyelamat VRT didirikan oleh mahasiswa di Universitas Utrech (Belanda) yang sedang belajar kedokteran hewan.

Vicky: Di samping pekerjaan sibuk kami sebagai dokter hewan, kami menemukan gairah ini dalam waktu senggang kami. Kami menghabiskan banyak waktu untuk melakukan itu, tapi kami sangat senang menghabiskan waktu bersama anjing kami.

John Dirkse: Pada saat ini delapan anjing siap dipakai. Namun masih ada tiga atau empat yang akan segera siap digunakan (untuk pencarian). Jadi mereka sedang dilatih, agar mereka dapat ikut bersama kami. Maka kami memiliki kelompok yang lebih besar untuk bekerja tentunya, untuk mencari orang hilang.

Supreme Master TV: Tugas kepahlawanan Tim Anjing Pencari Kedokteran Hewan juga melakukan aktivitas bantuan darurat seperti pencarian bagi korban selamat setelah gempa banjir, longsoran salju, badai, ledakan gas, dan bencana lainnya.

John Dirkse: Orang-orang kami ada di Turki tahun 1999 saat gempa bumi di sana. Mereka sanggup melakukan pekerjaan dengan sempurna tentu saja. Di Belanda, kami memimpin sekitar 10 operasi pencarian setiap tahunnya karena kasih sayang untuk membantu orang lain, dan tentunya, untuk bekerja bersama anjing, yang sangat kami sukai.

Supreme Master TV: John Dirkse, relawan bagi organisasi ini sekarang menceritakan bagaimana Tim Anjing Penyelamat Dokter Hewan memulai misi pencarian orang mereka.

John Dirkse: Saya melihat di internet apakah ada orang hilang. Tentu saja ada semua terbitan media dimana hal itu terjadi. Setelah kami menyadari ada berita di internet lalu kami segera menghubungi kepolisian terkait. Kami menawarkan jasa kami sepenuhnya sukarela. Seringkali kepolisian berkata, “Ya, tolonglah!” Karena dengan anjing kami, anjing kami bisa mencari dalam area yang sangat luas dalam waktu yang relatif singkat. Kemudian saya mengirimkan sejenis pesan singkat- memberitahu semua tim kami dan saya katakan, “Kita ada pencarian sekarang, tolong telepon balik saya.” Segera setelah saya selesai mengirimnya, dan teman mulai menelepon, kemudian saya memberitahu ke mana mereka akan pergi. Seringnya ke kantor polisi, jadi kami mendapat pengarahan singkat oleh kepolisian terkait tentang siapa yang hilang dan di mana, dan apa yang harus kami cari.

Supreme Master TV: Dengan ketajaman indera dan kegesitannya, anjing menjadi tak ternilai dalam misi pencarian dan penyelamatan darurat.

John Dirkse: Di Belanda, jasa darurat kadang tidak mengetahui bahwa kami disertai dengan anjing kami. Kadang kami bisa membantu mereka cepat selesai karena anjing-anjing ini dapat mencari di area luas dalam waktu singkat. Dan kadang Anda lihat bahwa kami pernah ditanyai oleh pasukan pemadam kebakaran dan mereka telah melihat bagaimana kami bekerja, mereka semua diyakinkan dan sangat tertarik dengan cara kami bekerja, cara serius kami bekerja dengan anjing.

Semua anjing memiliki sertifikat kepolisian anjing. Kami tentu saja harus melengkapinya. Anjing-anjing itu harus mampu memastikan, “Tak ada yang terbaring di sana”, pada saat sedang pencarian di suatu tempat.

Supreme Master TV: Para anggota Tim Anjing Pencari Dokter Hewan harus memiliki sertifikat sebelum mereka secara resmi ikut misi pencarian dan penyelamatan. Dalam hal untuk meningkatkan kualitas, baik anggota manusia dan anjingnya menjalani pelatihan keras, yang termasuk latihan untuk waktu yang panjang dan sulit, semua untuk memastikan mereka siap melayani dengan efektif dalam operasi penyelamatan darurat.

Pembicara: Apa yang akan Anda lihat sekarang adalah bagian pencarian. Sekarang kami simulasikan sebuah operasi pencarian. Dan tujuan dari ini adalah anjingnya akan mencari korbannya sendiri. Biasanya, kami menjadikan agar anjingnya berhasil. Sekarang anjingnya harus mencari korbannya secara independen. Ini tentunya hanya bagian kecil dari operasi pencarian seperti ini. Sering kali, kami di hutan selama berhari-hari. Dengan cara ini Anda punya gagasan tentang bagaimana pencarian memerlukan anjing, katakanlah, ini adalah sebuah tim. Tujuannya adalah tentu pada prinsipnya, si anjing menemukan korbannya. Tetapi kami bekerja sangat dekat sebagai tim. Jadi, anjingnya merasa bahwa kami melakukannya bersama.

Supreme Master TV: Jumpa kembali di Dunia Satwa: Sesama Penghuni Bumi dan acara kami mengenai Tim Anjing Pencari Kedokteran Hewan dari Belanda. Vicky Geurts, salah satu dari 15 relawan manusia yang menjadi anggota Tim Anjing Pencari Kedoteran Hewan, sekarang bercerita pada kami apa yang menginspirasi kelompok ini untuk melakukan jasa tanpa pamrihnya sepanjang tahun.

Supreme Master TV: Dengan terima kasih mendalam dan hormat, para anggota Asosiasi kami dari Belanda memberikan Tim Anjing Pencari Kedokteran Hewan dengan sumbangan US$1.000 dari Maha Guru Ching Hai untuk perawatan anjing kesayangan mereka, anjing pahlawan tanpa pamrih. Bersama dengan sumbangan keuangan, kelompok ini juga menerima beberapa dari buku terlaris #1 internasional Maha Guru Ching Hai termasuk, “Anjing-anjing dalam Hidupku” dan “Satwa Liar yang Mulia.” Atas nama Tim Anjing Pencari Kedokteran Hewan, John Dirkse menunjukkan terima kasih mendalam kelompok tersebut kepada Maha Guru Ching Hai.

John Dirkse: Maha Guru Ching Hai, kami ingin mengucapkan banyak terima kasih atas nama Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Satwa atas sumbangan luar biasa sebesar US$1.000, dan akan kami pastikan bahwa US$1.000 ini akan dibelanjakan dengan bijak demi anjing kami. Terima kasih!

Terima kasih banyak. Harus saya katakan bahwa kami menerima dengan penuh syukur. Dan kami akan gunakan uang ini untuk beli sepatu anjing. Kami seringkali menyadari bahwa saat anjing kami berjalan di area reruntuhan, kakinya bisa rusak. Mereka terluka cukup dalam dan seterusnya. Anjing-anjing ini adalah sahabat-sahabat kami dan mereka bekerja demi kami. Jadi kami ingin melindungi mereka sebanyak yang kami bisa. Yang tersisa dari uang ini akan kami gunakan untuk membeli sonar. Benda ini untuk digunakan saat mencari di air, dengan sonar ini, kami bisa melihat di bawah air, apakah di sana ada korbannya, misalnya. Kami telah menabung uang selama beberapa waktu, jadi sumbangan Anda lebih dari yang diharapkan. Jadi, sunggguh, terima kasih banyak!

Supreme Master TV: Bersama dengan sumbangan serta penganugerahan dari Maha Guru Ching Hai, Bapak Eric Hendriks, Kepala dari Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Hewan mengirim surat untuk memberi tahu Guru akan komitmen kuat mereka untuk melanjutkan pekerjaan mulia mereka. Berikut ini adalah kutipan dari suratnya.

"Salam Maha Guru Ching Hai, VRT menemukan orang (hidup atau mati) yang hilang. Bisa jadi di daerah terpencil di hutan-hutan, di area terbuka atau di dalam air. Mengenai bencana dan orang hilang, mereka bekerja sama dengan pemerintahan dan pelayanannya seperti kepolisian dan pemadam kebakaran. Di negara kaya-air ini, pencarian dengan kapal adalah sangat umum. Hal ini biasanya pekerjaan sangat sulit bagi anjing-anjing kami… Namun, sebelum kami meminta penyelam dari pemadam kebakaran melakukan pencarian area dengan lebih akurat, kami ingin memastikan sedikit lebih pasti mengenai apa yang ada di bawah permukaan air. Maka dari itu, kami saat in memerlukan sebuah sonar untuk pencarian area air dengan lebih akurat mengikuti peringatan dari anjing kami. Terima kasih sumbangannya, kami selangkah lebih dekat pada pembelian sonar yang sangat diperlukan. Sekali lagi, terima kasih banyak atas hadiah ini!"

Mengetahui kebutuhan akan peralatan sonar, Maha Guru Ching Hai dengan penuh kasih memberikan tambahan hadiah EUR 3.000 untuk pembelian peralatan penting ini.

Semoga Tuhan memberkahi dan melindungi anggota manusia dan anjingnya dari Tim Anjing Penyelamat Kedokteran Hewan demikian juga kelompok yang sama di seluruh dunia, yang mendedikasikan waktu dan tenaganya dengan penuh kasih untuk melindungi dan menyelamatkan hidup yang lain Semoga Bapak Dirkse dan anggota tim lainnya semua sukses dalam operasi pencarian dan penyelamatan selanjutnya.

Detail lebih lanjut tentang Tim Anjing Pencari Kedokteran Hewan, silakan kunjungi: www.reddingshonden.com


 
Cari di Semua Acara
 
 
Paling populer
 Selamatkan Kuda Liar: Memeluk Kuda Liar Australia
 Aliansi Pelindung Lautan: Melindungi Air dan Penghuninya - Bagian 1/2
 Dr. Steven Farmer: Dengarkan Roh Hewan Pemandu Kita - Bag.1/2
 Di Balik Mantel Bulu: Jerit Kematian Para Kelinci (Bahasa Jerman)
 Penghargaan Welas Asih Cemerlang Dunia: Grup Perawat Brisbane - Penyelamat Satwa Liar Australia, Bag.1/2
 Apa yang Dikatakan Hewan Pada Saya: Komunikator Telepatik Hewan Terkenal Sonya Fitzpatrick - Bag.1/3
 Animal Place: Perlindungan Penuh Kasih bagi Hewan Ternak Bag. 1/2
 Nyanyian Laut: Proyek Samudera bersama Trish dan Wally Franklin, Bag.1/2
 "Hak Ikan Paus Selatan dari Argentina" - Sebuah Film Dokumenter (dlm bhs Spanyol)
 Dr. Eisenhart von Loeper - Pembela Hewan (dalam bahasa Jerman)