Seluruh 
		keluarga di Amerika sedang terserang penyakit akibat dari makanan yang 
		mereka konsumsi. Penyakit tersebut tidak hanya bisa dicegah, tapi juga 
		bisa dilawan hanya dengan mengubah pola maka kita.
		
		
                                                                              ~Mike 
        Anderson 
      
       Mike Anderson adalah seorang vegan dan 
		pengarang dari buku “Gaya Hidup dan Pola Makan RAVE.” Istilah RAVE 
		adalah singkatan dari kata No Refined food (tanpa pengawet makanan), No 
		Animal food (makanan tanpa produk hewani), No Vegetable oils (tanpa 
		minyak goreng), No Exception and Exercise (Tanpa pengecualian dan 
		berolahraga). 
		
 Pada acara promosi DVD “Pola Makan” 
		yang disaksikan oleh 20 juta orang, Mike Anderson berkata: “Ayah saya 
		meninggal karena kanker, Ayah angkat saya juga sudah meninggal karena 
		serangan jantung. Ibu saya menderita turang keropos. Kakak ipar saya 
		berpenyakit gula. Teman saya baru saja didiagnosa menderita kanker 
		payudara. Tetangga saya sedang dalam pengobatan penyakit jantung dan 
		kolestrol. Bukankah semuanya ini sudah sering kita dengar? Tapi yang 
		jarang kita dengar adalah bahwa semua penyakit ini disebabkan oleh pola 
		makan kita. Sebenarnya makanan adalah penyebab utama dari semua 
		penyakit, kelumpuhan, dan kematian dari para penduduk di Amerika 
		belakangan ini. Dan menurut Dokter Ahli Bedah, pola makan yang tidak 
		benar juga membunuh 2 sampai 3 orang penduduk Amerika setiap tahun.”
 
		Setelah bertahun-tahun meneliti dan mewawancarai 
		beberapa dokter terkemuka dalam bidang nutrisi, termasuk Dr Dean Ornish, 
		Dr Caldwell Esselstvn, Dr John McDougall, dan Dr Joel Fuhman, Bapak 
		Anderson akhirnya menemukan bahwa:  
	
		1. 
		Penyakit turunan adalah penyebab kematian 80% penduduk.
		2. Dengan 
		menjalankan pola makan RAVE vegan, seseorang sebenarnya dapat melawan 
		penyakit turunan apapun termasuk kanker, jantung, diabetes type 2, dan 
		tulang keropos.
		3. Ketika 
		negara-negara di Asia mulai menerapkan kebiasaan makanan kalengan dan 
		daging dari negara Barat, penyakit turunan ini menjadi meningkat secara 
		dramatis di kalangan penduduk mereka.
		4. Sebelum tahun 
		1900, makanan penduduk Amerika terdiri dari roti, kentang, jagung, 
		gandum, gandum hitam, kacang-kacangan, sayur-sayuran, buah-buahan, serta 
		roti dari tepung utuh, dan mereka sangat jarang terserang oleh 
		penyakit-penyakit ini.
		5. Hewan-hewan 
		peternakan mengonsumsi makanan yang dijejali dengan pestisida dan mereka 
		disuntik dengan banyak sekali bahan kimia dan antibiotik - sekitar 95 % 
		pestisida di dalam tubuh kita berasal dari daging yang kita makan.
		6. Orang-orang 
		mengonsumsi ikan untuk mendapatkan zat omega 3, tetapi makanan nabati 
		sebenarnya mengandung banyak sekali zat Omega 3.
		7. Bahan makanan 
		sulingan yang tidak menyehatkan termasuk tepung putih, gula putih, dan 
		minyak goreng.
		 Bapak Anderson menentang minyak 
		goreng yang disuling karena seluruh nutrisinya telah hilang selama 
		proses penyulingan, termasuk proses pemutihan dan penghilangan bau. 
		Ketika kita menggunakan minyak goreng sulingan untuk memasak, panas 
		kompor akan mengubah minyak menjadi zat beracun. Minyak goreng bukanlah 
		makanan alami dan dapat meningkatkan risiko penyakit kanker dan jantung. 
		Air adalah bahan alami yang baik untuk memasak daripada minyak.
		  Ia 
		menjelaskan pengaruh-pengaruh buruk dari makan daging dengan kata-kata 
		sederhana, “Pola makan berbasis produk hewani dapat menyebabkan 
		penyumbatan urat nadi serta mencegah aliran darah dan oksigen di dalam 
		tubuh. Ketika jantung kekurangan oksigen, kita menamakannya serangan 
		jantung. Ketika otak Anda tidak mendapatkan oksigen, kita menamakannya 
		stroke. Ketika Anda kekurangan oksigen pada jaringan sel tubuh, maka 
		penyebab pembentukan kanker telah tercipta. Satu bahaya utama dari 
		makanan hewani adalah membunuh manusia.”
Ia 
		menjelaskan pengaruh-pengaruh buruk dari makan daging dengan kata-kata 
		sederhana, “Pola makan berbasis produk hewani dapat menyebabkan 
		penyumbatan urat nadi serta mencegah aliran darah dan oksigen di dalam 
		tubuh. Ketika jantung kekurangan oksigen, kita menamakannya serangan 
		jantung. Ketika otak Anda tidak mendapatkan oksigen, kita menamakannya 
		stroke. Ketika Anda kekurangan oksigen pada jaringan sel tubuh, maka 
		penyebab pembentukan kanker telah tercipta. Satu bahaya utama dari 
		makanan hewani adalah membunuh manusia.”
		Pada abad ke-20 ini, cara hidup masyarakat telah 
		berubah. Harga makanan hewani mudah dijangkau karena subsidi dari 
		pemerintah sehingga penduduk Amerika mengalihkan pola makan nabati 
		mereka yang alami menjadi pola makan hewani. Kebijakan ini menjadi cikal 
		bakal perubahan pola makan para penduduk Amerika secara besar-besaran 
		dalam sejarah hidup manusia dan telah menyebabkan wabah penyakit yang 
		diakibatkan oleh pola makan itu di zaman sekarang. Sejak tahun 1950, 
		banyak penduduk Amerika tiba-tiba meninggal karena serangan jantung, dan 
		sejak tahun 1990 kanker menjadi nama penyakit yang biasa di derita 
		manusia.
Bapak Anderson 
		menemukan bahwa masalah ini berawal dari subsidi pemerintah kepada 
		industri makanan yang tidak sehat seperti: gula, daging, dan susu. 
		Pemerintah kita membayar industri ini sepuluh miliar dolar untuk 
		memproduksi makanan yang menyebabkan kita sakit lalu hasilnya pemerintah 
		harus mengeluarkan miliaran dollar lagi untuk berupaya menyembuhkan 
		penyakit yang disebabkan oleh makanan yang mereka subsidi! Ini 
		benar-benar lingkaran setan yang tidak masuk akal. Solusi dari Bapak 
		Anderson untuk meningkatkan kesehatan suatu negara adalah: 
		Pemerintah menghentikan subsidi produk hewani. 
 
  Selain 
		itu ia juga meneliti konstribusi peternakan terhadap pemanasan global. 
		“Sumber utama gas metana berasal dari hewan-hewan yang kita ternak dan 
		akhirnya kita makan. Tapi, sifat baik dari gas metana adalah ia hanya 
		bertahan di udara selama delapan tahun saja. Jadi jika orang-orang 
		berhenti mengonsumsi produk hewani, maka gas metana itu akan lebih cepat 
		hilang dari udara. Dan itu juga akan mengerem pemanasan global dengan 
		cepat, dunia akan sejuk kembali.”
Selain 
		itu ia juga meneliti konstribusi peternakan terhadap pemanasan global. 
		“Sumber utama gas metana berasal dari hewan-hewan yang kita ternak dan 
		akhirnya kita makan. Tapi, sifat baik dari gas metana adalah ia hanya 
		bertahan di udara selama delapan tahun saja. Jadi jika orang-orang 
		berhenti mengonsumsi produk hewani, maka gas metana itu akan lebih cepat 
		hilang dari udara. Dan itu juga akan mengerem pemanasan global dengan 
		cepat, dunia akan sejuk kembali.”
		Terima kasih Bapak Anderson, atas ketelitian penelitian Anda dan upaya 
		kreatif Anda untuk menginformasikan kepada masyarakat tentang akibat 
		buruk dari pola makan daging terhadap kesehatan manusia dan planet kita.
		 
         
 
      
 
        * Meskipun minyak goreng untuk alasan 
		kesehatan dikatakan tidak menyehatkan, tapi ia masih tergolong dalam 
		pola makan vegan.  
      
       Untuk mengetahui lebih banyak tentang Mike Anderson dan diet RAVE, silakan 
kunjungi: http://www.ravediet.com 
      
 Untuk menyaksikan wawancara Supreme Master Television dengan Mike Anderson, 
silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW907s.php 
      
 Sumber Info Pemanasan Global: 
		
http://ezinearticles.com/?Cancer,-Diet-and-Global-Warming-With-the-Producer-of-Healing-Cancer-From-the-Inside-Out&id=1534772