Australia melaporkan tren pengurangan makan daging - 5 Nov 2009  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Dalam sebuah artikel baru di “The Australian”, surat kabar nasional yang paling banyak dibaca di negara itu, koresponden Tasmania Matthew Denholm mengamati bahwa para peternak sapi melihat tanda-tanda penurunan permintaan publik terhadap produk daging sapi.

Bapak Denholm menjelaskan bahwa memang ada peningkatan seruan global untuk membantu meredakan perubahan iklim dengan mengurangi konsumsi daging, dan ia menyebutkan upaya-upaya Maha Guru Ching Hai.

Berikut adalah kutipan dari artikel tersebut: “...Kampanye sedang berjalan untuk mendorong warga Australia mengurangi makan daging demi mengurangi emisi gas rumah kaca. Masyarakat Vegetarian Australia mengatakan, isu ini sama pentingnya dengan energi berbasis batu bara dalam debat perubahan iklim, sementara pemirsa TV SBS akan melihat iklan – yang didanai oleh [Maha Guru] Ching Hai kelahiran Vietnam yang mendorong dunia untuk “Menjadi Vegan. Bertindak Hijau. Menyelamatkan Bumi”. Kelompok seperti itu tidak dapat diabaikan sebagai kelompok pinggiran, karena argumen mereka digaungkan oleh PBB, yang mengatakan bahwa peternakan menghasilkan 18% emisi gas rumah kaca di dunia – lebih banyak daripada gabungan semua bentuk transportasi (13%). Ketua Panel Antarpemerintah PBB tentang Perubahan Iklim, ilmuwan India Rajendra Pachauri – seorang vegetarian – juga mendorong pengurangan konsumsi daging sebagai cara yang tercepat dan termudah untuk mengurangi emisi.”

PEMBICARA: Artikel itu menyatakan bahwa para peternak Australia percaya bahwa generasi konsumen yang lebih muda dan pandangan mereka tentang hewan ternak sebagai penyebab pemanasan global dapat berdampak negatif terhadap industri itu.

Kisah itu ditutup dengan komentar dari seorang pendukung vegan Australia. “Mark Berriman,  ketua Masyarakat Vegetarian Australia [New South Wales] yang percaya bahwa budaya Australia yang menyukai daging akan berubah karena ‘kenyataan’ mendukungnya. ‘Mengurangi konsumsi daging dapat menghilangkan gas rumah kaca yang paling berpengaruh, tetapi juga melenyapkannya dengan laju yang jauh lebih cepat daripada menghilangkan karbon dioksida,’ katanya.”

PEMBICARA: Penghargaan kami kepada jurnalis Matthew Denholm dan The Australian yang telah memberitahu pembaca tentang hubungan sebab akibat antara konsumsi daging dan perubahan iklim. Untuk menyelamatkan planet yang tak ada gantinya ini dan penghuninya yang berharga, semoga umat manusia menjadikan tren vegan sebagai prioritas utama, dimana kesempatan ekonomi alternatif pasti akan mengikutinya.

Semboyan asli Maha Guru Ching Hai, “Menjadi Vegan, Bertindak Hijau, Selamatkan Bumi” benar-benar menawarkan cara sederhana namun efektif untuk melestarikan dunia kita, seperti yang dijelaskan pada konferensi video 2009 di Togo.

Maha Guru Ching Hai: Kita semua mempunyai satu planet bersama dan kita mempunyai tanggung jawab bersama, kita semua ingin agar Bumi diselamatkan untuk kita. Seperti dalam tubuh manusia, jika satu bagian terluka, itu juga akan mempengaruhi seluruh tubuh. Jadi, itulah kuncinya, Jadilah Vegan dan sebarkan pesan cinta kasih agar orang-orang tahu bahwa mereka sungguh dapat membuat perbedaan. Dan kita semua dapat memilih apa yang kita taruh di atas piring kita. Cobalah untuk memberitahu orang-orang bahwa perdamaian dan kelangsungan hidup planet kita dimulai dari rumah, mulai dari piring kita.

Referensi
http://www.theaustralian.news.com.au/story/0,25197,26259209-5013871,00.html

trackback : http://www.suprememastertv.tv/bbs/tb.php/killers_ina/137

 
::: Pembunuh : :::
SOLUSI untuk PLANET dari Maha Guru Ching Hai
Daging
Susu
Alkohol
Narkoba
Rokok
Berita Peringatan
Info Terbaru Flu Babi
Hentikan Kekejaman Terhadap Hewan
Makan daging adalah pembunuh nomor satu