Undang-Undang Finlandia berupaya mengakhiri rokok - 08 Okt 2010  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Dengan larangan merokok di televisi sejak 1978, sebuah undang-undang yang diusulkan di Finlandia berupaya menjadikan negara itu sepenuhnya bebas-tembakau. Undang baru tersebut, yang diharapkan lolos dengan mudah di Parlemen Finlandia, mewajibkan penjual untuk menaruh rokok di bawah konter dan di luar pandangan.

Selain itu, semua produk tembakau akan secara bertahap dihilangkan dari pengecer dalam tiga tahun ke depan. Merokok juga dilarang dalam kendaraan yang berpenumpang di bawah usia 18 tahun. Merokok di luar ruang di acara publik seperti konser dan pertandingan olahraga juga dilarang.

Bapak Ismo Tuominen dari Kementerian Kesehatan Finlandia, yang membantu merancang undang-undang itu berkata, "Ini adalah peringatan bahwa kami berusaha untuk terbebas sepenuhnya dari bisnis ini di Finlandia. Isu kami adalah tak ada orang yang berhak membunuh orang."

Finlandia memulai larangan merokok tahun 1977 dan persentase jumlah perokok terus menurun sejak itu. Tahun 1998, 25% pria berusia antara 15 dan 24 merokok, turun menjadi 18% pada tahun 2008. Untuk perempuan muda, jumlah tersebut turun dari 23 menjadi 14% dalam periode waktu yang sama.

Bravo, Finlandia, atas komitmen untuk memberikan lingkungan yang lebih bersih dan kesehatan yang lebih baik bagi semua warga Anda. Semoga banyak negara didorong oleh keberhasilan terpuji seperti itu untuk menerapkan undang-undang serupa demi kepentingan semua orang di dunia.

http://www.bloomberg.com/news/2010-09-30/finland-banishes-marlboro-man-from-shelves-to-stub-out-smoking.html
http://www.cbc.ca/health/story/2010/01/15/smoking-finland.html
http://news.bbc.co.uk/2/hi/8459947.stm

trackback : http://www.suprememastertv.tv/bbs/tb.php/killers_ina/454

 
::: Pembunuh : :::
SOLUSI untuk PLANET dari Maha Guru Ching Hai
Daging
Susu
Alkohol
Narkoba
Rokok
Berita Peringatan
Info Terbaru Flu Babi
Hentikan Kekejaman Terhadap Hewan
Makan daging adalah pembunuh nomor satu