Sir Paul McCartney mendesak untuk menghentikan eksperimen kera ke luar angkasa - 29 Ags 2010  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Anggota pendiri Beatles dari Inggris dan pendukung kesejahteraan hewan Sir Paul McCartney baru-baru ini menulis surat kepada Badan Penerbangan dan Ruang Angkasa Nasional AS (NASA), memohon agar mereka menghentikan uji radiasi angkasa yang kejam pada kera.

Sir Paul menulis, “Saya percaya NASA mempunyai kepintaran untuk investigasi efek kesehatan perjalanan angkasa tanpa penyekapan dan percobaan pada hewan seperti yang dilakukan pada waktu dahulu.

Akan sangat mengecewakan jika dalam kegiatan kita untuk mengarungi wilayah baru dan untuk mengetahui tentang alam semesta yang mempesona dimana kita tinggal, kita mulai mundur dalam perlakuan kita terhadap hewan yang dengannya kita berbagi planet ini.”

Keperdulian Sir Paul diikuti oleh beberapa pemimpin pemerintahan seperti halnya Gubernur Bill Richardson dari New Mexico, AS dan juga organisasi seperti Masyarakat untuk Perlakutan Etis terharap Hewan (PETA) serta Komite Dokter untuk Pengobatan Bertanggung Jawab, yang juga mendesak untuk menghentikan uji coba.

Kami turut peduli sambil mengirimkan terima kasih tulus kepada Sir Paul McCartney, atas suara Anda bagi hewan-hewan berharga sesama kita. Semoga organisasi di seluruh dunia sadar akan sifat mulia dan sejati kita dengan memilih memperlakukan hewan dengan martabat dan hormat.

http://www.mnn.comm/lifestyle/arts-culture/blogs/paul-mccartney-blasts-NASA-for-planned-
monkey-experiments

http://www.mirror.co.uk/celebs/news/2010/08/27/paul-mccartney-begs-NASA-to-cancel-space-
monkey-experiments-115875-22517136/

trackback : http://www.suprememastertv.tv/bbs/tb.php/nwn_ina/133

 
::: Berita Patut Disimak :::
Berita Patut Disimak
Pemanasan Global
Berita Veg
Berita Bantuan
Berita Perdamaian
Berita Satwa
Berita Hak Asasi Satwa
Berita Kesehatan
Cop16 Arsip Berita
Berita Peringatan
Saksikan Berita di YouTube