email to friend  Kirim halaman ini buat teman   Jika anda ingin menambahkan video ini ke dalam blog atau website pribadi anda, silahkan klik link berikut untuk mendapatkan source code-nya.  ambil source code   Cetak

Solusi peternakan dibicarakan dalam konferensi iklim

Dalam mencari perjanjian akhir mereka, delegasi di Konferensi Perubahan Iklim PBB berpaling ke Protokol Kyoto yang ada dan membicarakan tentang mempertahankan syaratnya serta tambahan waktu untuk kesepakatan yang lebih luas.

Koresponden Supreme Master Television melaporkan lebih lanjut, dengan laporan khusus tentang faktor peternakan.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Para negosiator  terus menghabiskan waktu panjang untuk diskusi yang intensif, satu bidang yang dianggap penting adalah komitmen dari negara-negara industri untuk mendukung negara berkembang dalam mencapai pengurangan emisi, serta beradaptasi terhadap dampak yang lebih langsung dari pemanasan global.

José Manuel Barroso – Presiden Komisi Eropa (L): Konferensi ini sangat penting bukan hanya dari sudut pandang lingkungan dan pembangunan, tetapi juga soal tanggung jawab moral dan ujian pertama bagi komunitas global.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Salah satu isu penting yang dibahas di KTT ini adalah peternakan. Peternakan merupakan pendorong utama pemanasan global.

Maude Barlow – Ketua Konsul Kanada, Ketua Dewan Pengawasan Pangan dan Air, Mantan penasihat senior tentang air Perserikatan Bangsa Bangsa (P): Industri peternakan adalah penyebab terbesar.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Peternakan juga memperburuk pasokan air dan makanan di dunia dimana pemanasan global memperburuk kelaparan.

Ancha Srinivasan - Spesialis Senior Perubahan Iklim, Bank Pembangunan Asia (L): Memelihara hewan untuk dimakan, manusia telah menghabiskan banyak sekali sumber daya alam sekitar 10 kali lebih banyak atau kadang bahkan lebih.

Wawancara Konsumsi Daging dan Perubahan Iklim dengan Jens Holm – Mantan Anggota Parlemen Eropa, Vegetarian (L): Pemerintah di dunia seharusnya menghapus semua subsidi yang saat ini diberikan pada industri daging.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Kemudian delegasi seperti Menteri Pertanian AS Tom Vilsack menyebutkan:

Tom Vilsack – Menteri Pertanian AS (L): Sementara pertanian selalu dipahami sebagai bagian dari masalah emisi, itu adalah bagian penting dari solusi terhadap perubahan iklim.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Selama KTT Kopenhagen, salah satu cara penting yang telah diusulkan adalah mendorong petani untuk menjalankan praktik yang lebih berkelanjutan, seperti pertanian yang dapat menyerap jumlah emisi yang sangat besar

Maude Barlow (P): Satu dari jawaban besar bagi krisis global kita adalah produksi makanan yang lebih berkelanjutan, lokal, aman, dan benar-benar mengurangi konsumsi daging yang banyak.

Ancha Srinivasan - Spesialis Senior Perubahan Iklim, Bank Pembangunan Asia (L): Orang-orang harus menuju pertanian organik dan juga pola makan vegetarian.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Menurut laporan utama yang didukung oleh pemerintah Inggris yang dipublikasi oleh The Lancet, mereka mencoba menghitung metana yang dihasilkan sapi yang memamah biak atau menggunakan hasil panen yang menghasilkan lebih sedikit metana. Ini tidaklah cukup atau tidak cukup cepat untuk menghentikan kenaikan suhu yang membahayakan manusia. Tapi kebijakan yang mengurangi daging dapat. Profesor Sir Andrew Haines yang mengetuai tim penelitian menjelaskan.

Professor Sir Andrew Haines, M.D. – Direktur, Sekolah Kesehatan dan Obat-obatan Tropis London (L): Dapatkah ini dilakukan hanya dengan meningkatkan teknologi pertanian, managemen kotoran hewan yang lebih baik, dan lebih efisien dalam menggunakan stok makanan? Kami menyimpulkan bahwa itu tidaklah cukup. Banyak dari proyeksi yang mengatkan bahwa kita mungkin dekat dengan titik tanpa harapan yang dapat meningkatkan temperatur di bawah dua derajat. Jadi lintasan peluru tidak pada sasarannya dan mengatakan bahwa kita akan melewatinya kecuali mengambil tindakan radikal.

Jens Holm – Mantan Anggota Parlemen Eropa, Vegetarian (L): Jadilah vegetarian; ya, itulah yang terbaik sejauh ini.

Koresponden COP15 Supreme Master TV: Pola makan vegan dan pertanian vegan organik - Ini adalah tindakan tercepat, lebih murah untuk mengerem pemanasan global. Ini Supreme Master Television, Kopenhagen Denmark.

PEMBICARA: Kami berterima kasih kepada para pemimpin dan para ahli yang telah bekerja giat untuk memberi manfaat bagi penduduk dunia. Semoga semua pemerintah yang bijak bertindak terhadap kebijakan makanan nabati organik untuk menjamin kelangsungan hidup dan kesejahteraan manusia serta planet.

Dengan pandangan tentang masa depan yang rapuh dari pertanian, Maha Guru Ching Hai telah menganjurkan praktik seperti pertanian vegan organik untuk mitigasi pemanasan global, seperti pada konferensi perubahan iklim bulan November 2009 di Washington, DC, AS.

Maha Guru Ching Hai: Pemerintah tentu saja dapat mengalihkan miliaran dolar yang sekarang diberikan untuk subsidi peternakan untuk membantu peternak beralih menuju pertanian sayuran dan buah organik. Pemerintah dapat menggunakan alat kuat ini untuk menyebarkan kampanye tentang alternatif veg, larangan daging, dan hukum untuk membantu orang-orang beralih ke pertanian vegan organik dan konsumsinya.

Peralihan global menuju pola makan veg bahkan akan menyelamatkan uang dari pemerintah di dunia sebanyak 80% dari semua biaya mitigasi iklim dari US$40 triliun hingga tahun 2050. Dengan itu, kita menghemat US$32 triliun dalam biaya mitigasi iklim dan mempunyai kesehatan yang baik dari penduduknya yang vegan sebagai hasilnya!

Terlebih lagi, ada alasan yang sangat baik bagi pemerintah untuk menghapus daging, ikan, telur, dan susu, semua produk hewani bersama-sama. Kita harus menghentikan produk hewani sekarang dan semua bahayanya jika kita ingin tinggal di planet ini. Saya ulangi: Kita harus hentikan produk hewani sekarang dan bahayanya jika kita ingin tinggal di planet ini.

Referensi:
http://en.cop15.dk/news/view+news?newsid=3041
http://en.cop15.dk/news/view+news?newsid=3042
http://en.cop15.dk/news/view+news?newsid=3039
http://news.xinhuanet.com/english/2009-12/15/content_12652906.htm
http://www.timesonline.co.uk/tol/news/uk/health/article6283681.ece

Berita Tambahan
Evergrow Christmas Trees dan Carbonsync Christmas di Kanada menyewakan pohon hidup musiman dengan kedua perusahaan berjanji untuk mengembalikan pohonnya untuk perawatan atau disumbangkan ke proyek penghijauan.
http://www.france24.com/en/node/4938113

Gunung Clwydian Range di Inggris dihormati dengan pengakuan Europarc atas promosinya atas turisme berkelanjutan, dengan dana yang diberikan untuk perkembangan berkelanjutan di daerah itu.
http://www.europarc.org/home
http://news.bbc.co.uk/2/hi/in_depth/wales/2009/green_wales/8365894.stm

Pameran foto “100 Tempat” di Kopenhagen, Denmark menunjukkan pemandangan alam yang mungkin hilang selamanya karena pemanasan global, ini mengirimkan pesan yang kuat di saat negosiasi untuk mengurangi emisi gas rumah kaca.
http://www.euronews.net/2009/12/10/islands-facing-wipe-out/

Laporan yang dirilis oleh Met Office yang berbasis di Inggris memperingatkan bahwa temperatur global di tahun-tahun mendatang yang diperkirakan memanas lebih dari sebelumnya dapat mengurangi panen sereal dan meningkatkan kebakaran hutan, pencairan gletser, serta banjir.
http://www.scidev.net/en/news/world-will-heat-more-sharply-from-2010-warn-scientists.html?utm_source=link&
utm_medium=rss&utm_campaign=en_news